Sunday, February 8, 2009

Usaha Coklat desain Siluet di Hari Valentine, Omzet Belasan Juta

Niken Indra Damayanti, merupakan salah seorang pengusaha yang mencoba peruntungan dengan mengolah coklat menjadi aneka hadiah yang menarik. Tiap tahun ia selalu mengeluarkan tren yang berbeda,omzetnya mencapai 18 juta Rupiah perbulan. Seperti apa kreasinya? ( klik "baca semua" dibawah asumsi pendapatan untuk cerita lengkapnya)

Sudah menjadi tradisi Valentine, cokelat merupakan salah satu hadiah yang harus ada, dan dianggap sebagai hadiah nomor wahid untuk menyenangkan hati orang-orang yang dikasihi. Tetapi biasanya yang diburu adalah cokelat berdesain unik,lucu, dan berbeda. Karena itulah Niken selalu menyediakan produk cokelat yang berbentuk unik dan berbeda yang bertemakan cinta menjelang Valentine ini. Ia berencana memproduksi coklat dengan gambar siluet wajah ataupun orang yang sedang berpelukan sebagai tren terbaru.
Niken mengakui terjun di usaha coklat ini hanyalah iseng-iseng belaka. Dari hasil uji cobanya ternyata banyak yang suka, dan Niken kemudian resmi memulai usahanya kreasi coklatnya yang diberi nama Coklat Chic ini sejak Desember 2007. Modal awal usahanya hanya Rp 2.5 Juta yang digunakan untuk membeli mixer, oven kompor,aneka cetakan dan bahan baku coklat.
Niken menyadari bahwa coklat sangat disukai oleh setiap orang dari berbagai usia, hal ini merupakan suatu peluang usaha yang sangat menggiurkan. Untuk menggaet pelanggan, ia berusaha menghadirkan kreasi-kreasi unik dari cokelat buatannya.awalnya ia banyak membuat cokelat dengan desain karakter kartun. Kebanyakan dipesan untuk keperluan ulang tahun.
Seiring dengan cokelat buatannya semakin disukai oleh konsumen, sehingga ia tidak hanya membuat coklat untuk keperluan uulang tahun saja tetapi merambah ke momen khusus seperti hari Valentine. Khusus hari tersebut Niken menambah koleksi cokelatnya dengan memproduksi cokelat dengan desain hati yang didalamnya diisi dengan berbagai rasa. Sedangkan untuk tahun depan ia akan memproduksi cokelat dengan desain siluet diatasnya. Siluet tersebut dapat berbentuk wajah sang pujaan hati atau seluruh badan dalam suasana romantis seperti sedang berdansa atau berpelukan. Cokelat yang Ia buat berbentuk minicake atau cupcake. Bagian bawah terdiri dari cake dan atasnya dilapisi dengan cokelat beraneka bentuk seperti siluet atau miniatur bunga. Niken selalu menggunakan bahan berkualitas untuk produknya , cokelat yang digunakan selalu dari coklat asli. Selain bentuk-bentuk tersebut ia dapat membuat coklat sesuai dengan pesanan. Cokelat yang dibuatnya mampu bertahan 2 hari dalam suhu ruang atau seminggu di dalam lemari es. Apabila konsumen memesan dengan desain sendiri, pemesanan diperlukan waktu selama seminggu.
Cokelat-cokelat kreasi Niken dijual dengan harga yang sangat variatif, tergantung pada tingkat kesulitan dan ukuran coklat. Kisaran harganya dari Rp.9000 hingga Rp 450.000/piece. Bagi yang ingin mengungkapkan perasaan di hari kasih sayang , ia juga menyediakan tempat perhiasan berbentuk hati ukuran 12 cm seharga Rp 15-20 ribu. Saat ini Ia sanggup membuat 500 pieces cokelat setiap bulannya.
Saat ini Niken dibantu oleh 5 orang karyawan yang mendapatkan gaji Rp 700.000/bulan. Tetapi untuk cokelat yang pembuatannya agak sulit ia memberi bonus Rp 500/pieces. Untuk proses produksi dalam sebulan Niken dapat menghabiskan cokelat putih batangan sebanyak 30 Kg dan 15 Kg cokelat batangan beraneka warna. Dan bahan cake seperti tepung terigu merek segitiga biru sebanyak 5 ball ( 1 ball=25 Kg) dan merek kunci sebanyak 5 ball. Serta bahan penunjang seperti susu kental manis dan telur sebanyak Rp 1.2 juta perbulan.
Untuk memperkenalkan produk buatannya ia sengaja menggunakan media internet, yaitu di www.coklatchic.wordpress.com. Sampai saat ini Niken belum memiliki outlet khusus, sehingga pesanan menggunakan sistem online. Tetapi ia menyediakan catalog produk bagi yang belum mempunyai kreasi sendiri. Pengiriman barang menggunakan sistem delivery order, pelanggan hanya tinggal mengganti ongkos kirim. Jangkauan delivery order masih seputar Jabodetabek dan Bandung Jawa Barat. Saat ini dalam sebulan Niken dapat memperoleh omzet sebesar Rp 18 Juta dengan keuntungan bersih 27% atau Rp 5 Juta.
klik disini kalo pengen lihat profil
Sumber: Peluang Usaha No11 Thn 4



Asumsi Pendapatan per Bulan:

  1. Modal Awal
    Rp 2.500.000
  • Bahan Baku & peralatan
  1. Bahan Dasar & Bahan Penunjang Rp 6.000.000
  • Coklat putih Rp 1.050.000
  • Coklat Warna Rp 600.000
  • Terigu segitiga Biru Rp 825.000
  • Terigu Kunci Rp 825.000
  • Bahan penunjang Rp 1.200.000
  • Packaging Rp 1.200.000
  1. Biaya Operasional Rp 7.000.000
  • Gaji Karyawan Rp 3.500.000
  • Telepon Rp 500.000
  • Listrik Rp 1.000.000
  • Transportasi Rp 2.000.000
  1. Omzet Rp 18.000.000
  2. Keuntungan Bersih (27% dr omzet) Rp 5.000.000

Info lebih lanjut dapat menghubungi

Coklat Chic

Legenda Wisata Cibubur, Jakarta timur HP 081908636591

E-mail : niken_i_dh@yahoo.com


Sumber: Peluang Usaha No08 Thn 4

No comments:

Post a Comment